Cara Membuat Unit Iklan Pada Adsense Terbaru
Cara membuat unit iklan pada Adsense terbaru - Bagi anda yang sudah diterima menjadi publisher dalam program Adsense, maka artikel ini bisa menjadi bahan referensi buat anda. Karena pada dasarnya artikel ini memang sengaja admin buat bagi anda yang sudah menjadi publisher atau pun yang baru di terima dan hendak memasang iklan Adsense pada blog atau pun websitenya. Bagi anda yang belum diterima, jangan berkecil hati karena artikel kali ini dapat menjadi bahan pengetahuan untuk anda ketika diterima dalam program Adsense di hari yang akan datang.
Membuat unit iklan Adsense pada dasarnya di lakukan oleh seorang Blogger yang hendak menempelkan atau pun menempatkan pada website/ Blog mereka. Biasanya tindakan ini di lakukan untuk menyesuaikan ukuran iklan yang di inginkan juga untuk mengatur penempatan yang sesuai pada tampilan halaman website, karena pada dasarnya unit iklan otomatis yang di sediakan oleh Adsense dapat tampil secara acak/ penempatan nya tidak beraturan dalam Blog kita . Tentu hal tersebut sangat mengganggu dan dapat membuat Blog/ Website kita tidak nyaman untuk di lihat.
Selain itu, alasan lain seorang Blogger mengatur ukuran iklan adalah untuk meningkatkan pendapatan Adsense mereka. Ini tidak bisa di pungkiri bahwa ukuran iklan juga sangat berpengaruh pada pendapatan yang di terima seorang publisher iklan Adsense. Itulah sekilas tentang mengapa seorang publisher harus membuat dan mengatur unit iklan Adsense.
Bagi anda yang sudah tidak sabar ingin mengetahui bagaimana cara membuat unit iklan pada Adsense terbaru, maka anda dapat menyimak selengkapnya berikut ini.
- Silahkan login ke Google Adsense menggunakan akun kalian.
- Setelah anda sudah pada halaman beranda, maka anda dapat memilih dan mengklik menu " iklan ".
- Kemudian pilih " menurut unit iklan " seperti gambar di bawah ini.
- Lalu pilih " iklan display ".
- Beri nama unit iklan, contoh : Iklan_persegi
- Ukuran iklan, pilih " Responsif " agar bisa menyesuaikan pada Blog anda.
- Setelah itu, klik tombol " Buat " dan salin kode tersebut untuk di tempelkan pada Blog/ Website anda.